Dinkes Pohuwato dan Provinsi Gorontalo Gelar Kajian Evaluasi Krisis Kesehatan

DikesPohuwato – Dinas Kesehatan Pohuwato bersama Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo menggelar kegiatan Pemetaan Sistem Peringatan Dini Penanggulangan Krisis kesehatan.

Agenda tersebut berlangsung di Kecamatan Randangan dimana lokasi itu merupakan titik tengah yang dapat dijangkau antara puskesmas yg ada di Kabupaten Pohuwato baik dari wilayah barat dan timur.

Milawaty Hiola, ST. Keb., selaku penanggung jawab kegiatan mengatakan kegiatan pemetaan yang dilaksanakan lebih cenderung ke Evaluasi krisis kesehatan Kabupaten Pohuwato khususnya di wilayah kerja puskemas yg berada di Phuwato.

“Dimana untuk dinas kesehatan sendiri masih perlu melengkapi beberapa SOP untuk pemenuhan dokumen rencana kontigensinya. Dan untuk puskesmas di bagikan QR sebagai survei terkait dengan krisis kesehatan yang terjadi di wilayah kerja dari masing2 puskesmas tersebut,” ujar Mila.

“Awalnya kami dibagikan format untuk di lengkapi, dari isian itu kami di kategorikan sebagai kabupaten yang memiliki kategori tingkat kapasitas daerah sedang. Dimana, risiko yang sering terjadi di Kabupaten Pohuwato sendiri adalah Banjir. Dari kelengkapan dokumennya kami masih harus melengkapi beberapa SOP sebagai lampiran dari dokumen kontigensi terkait dengan krisis kesehatan,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Milawaty Hiola, ST. Keb., menambahkan jika kegiatan ini dilaksanakan bertujuan untuk melaksanakan pemetaan krisis kesehatan guna mempersiapkan rencana tanggap darurat, menganalisa dampak bencana serta bisa memperkirakan kerugian yg akan terjadi.

“Sedangkan manfaat dari pemetaan sendiri adalah sebagai alat analisa risiko bencana berdasarkan wilayah serta menjadi dasar bagi pemerintah dalam membuat perencanaan penanggulangan bencana,” tandasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *